PERSIAPAN DALAM MENGHADAPI PENGISIAN DAPODIK BARU TAHUN 2016, sangat penting


PERSIAPAN DALAM MENGHADAPI PENGISIAN DAPODIK BARU TAHUN 2016
Untuk PPDB ( murid baru )
1. Lampiran data yang di isi oleh orang tua / wali
2. Foto copy Akte kelahiran
3. Foto copy Ijahsah sekolah yang ditinggalkan
4. Kartu Keluarga ( KK)
5. Kartu Indonesia Pintar ( KIP ) bagi yang memiliki
Catatan : pastikan semua data pada lampiran di atas sama semua.
PERSIAPAN PENULISAN NISN DI IJAZAH
1.Pastikan semua siswa yang aktif di sekolah terutama kelas akhir (6, 9, 12) sudah diinput dalam Aplikasi Dapodik dan sudah tersinkron ke server PUSAT
2.Sudah melakukan VERVALPD dengan cara Match/Notmatch semua siswa yang berada di KOLOM RESIDU
3.Sudah melakukan KONFIRMASI DATA dengan mencentang semua siswa lalu klik OK, dalam tahap ini KOLOM KONFIRMASI DATA harus KOSONG
4.Selanjutnya buka alamat http://pd.data.kemdikbud.go.id lalu login menggunakan user masing-masing sekolah
5.DOWNLOAD dengan cara klik EXPORT PDF
6.Print/cetak file PDF tersebut untuk selanjutnya di tandatangani Kepala Sekolah dan diserahkan kepada penulis ijazah
Sebagai catatan :
Semua data yang muncul dalam situs http://pd.data.kemdikbud.go.id adalah representasi dari apa yang telah dikerjakan oleh Operator Sekolah, mulai dari INPUT DATA SISWA di Aplikasi Dapodik - VERVAL PD - Edit Data (apabila ada kesalahan identitas) - KONFIRMASI DATA.
Jadi apabila ada yang tidak valid atau belum lengkap itu terjadi karena operator sekolah tidak sesuai atau belum lengkap dalam menginput DATA SISWA di Aplikasi Dapodik/belum vervalPD/Konfirmasi Data

No comments:

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel