guru masuk formasi CPNS 2016

Pemerintah menegaskan bahwa pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2016 hanya untuk mendukung program Nawacita. Hal ini dikatakan Deputi SDM Aparatur Kementerian PANRB Setiawan Wangsaatmadja di Jakarta (26/04).

Setiawan seperti yang SekolahDasar.Net lansir dari menpan.go.id, ada empat kelompok SDM yang akan direkrut tahun ini. Pertama, untuk program wajib yang meliputi kesehatan, pendidikan (guru dan dosen), dan penanggulangan kemiskinan. 

Kedua, program prioritas yaitu pembangunan infrastruktur, pembangunan poros maritim, pembangunan ketahanan energi dan pembangunan ketahanan pangan. Adapun ketiga, tenaga penegak hukum dan terakhir SDM untuk program dukungan reformasi birokrasi.

Sumber: http://www.sekolahdasar.net/2016/04/guru-masuk-formasi-yang-direkrut-cpns-2016.html#ixzz48BAglXl3

No comments:

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel